PENGETAHUAN DAN SIKAP MASYARAKAT TENTANG PENCEGAHAN PENYAKIT DIABETES MELLITUS DI KELURAHAN TALISE KECAMATAN MANTIKULORE KOTA PALU
Abstract
Diabetes mellitus (DM) yang umum dikenal sebagai kencing manis adalah penyakit yang ditandai dengan hiperglikemia (peningkatan kadar gula darah) yang terus-menerus dan bervariasi, terutama setelah makanData dari Puskesmas Talise jumlah penderita diabetes mellitus tahun 2017 sebanyak 1.987 orang dan pada tahun 2018 meningkat menjadi 2.056 dan berada pada urutan ke-4 sepuluh penyakit terbesar (Data dari Puskesmas Talise, 2018). Berdasarkan hasil wawancara awal peneliti pada tanggal 25 Juni tahun 2019 terhadap 6 masyarakat di kelurahan Talise, dari pertanyaan yang diajukan oleh peneliti terkait cara mencegah penyakit diabetes melitus, sebanyak 4 orang mengatakan belum mengetahui dengan baik pencegahan diabetes mellitus. Tujuan penelitian ini adalah diketahuinya pengetahuan dan sikap masyarakat tentang pencegahan penyakit diabetes mellitus di Kelurahan Talise Kecamatan Mantikulore Kota Palu. Jenis penelitian adalah deskriptif yaitu menggambarkan dan menginterpretasikan suatu objek yang diteliti. Variabel dalam penelitian adalah pengetahuan dan sikap. Jenis data yaitu data primer dan sekunder. Analisis data yaitu analisis univariat. Populasi dalam penelitian yaitu semua msyarakat yang berusia 15-65 tahun yang tidak menderita diabetes mellitus di Kelurahan Talise. Jumlah sampel adalah 44 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 44 responden, yang mendapatkan pengetahuan baik 54,5%, pengetahuan cukup 45,5%. Sedangkan untuk sikap, didapatkan sikap yang baik 22,7%, sikap yang kurang 2,3% dan sikap yang cukup 75,0%. Kesimpulan penelitian ini adalah responden di Kelurahan Talise lebih banyak berpengetahuan baik dan lebih banyak memiliki sikap yang cukup. Disarankan kepada pihak Puskesmas Talise agar selalu memberikan informasi kepada masyarakat terkait pencegahan diabetes mellitus dan kepada masyarakat Keluraha Talise agar lebih sering mengikuti sosialisasi atau penyuluhan tentang pencegahan diabetes mellitus dan menerapkannya dalam kehidupan sehari–hari